Gemerlap Cahaya di Alun – Alun Kidul


Angin dingin berembus menyelimuti kota Jogja malam itu. Suasana di jalan yang kami lewati cukup sepi. Lampu redup berwarna kuning berjajar di sepanjang jalan menuju Alun – Alun Kidul. Sedikit ada rasa takut mengingat tindak kejahatan di jalanan akhir-akhir ini meningkat. Segera saya menepis jauh - jauh pikiran tersebut.  

Berbeda 180 derajat dengan jalanan yang kami lewati , Alun – Alun Kidul tampak ramai dengan pengunjungnya. Keramaian ini sebagian besar berasal dari pengunjung Alkid (singkatan alun – alun kidul ) yang akan atau sedang menaiki sepeda yang telah dihias dan dimodifikasi oleh pemiliknya yang menjadikan Alkid tampak begitu bercahaya.

Deretan sepeda di samping trotoar


Sensasi menaiki ‘KNIGHT BUS’ ke Jogja


Pernahkah anda menonton film Harry Potter and The Prisoner of Azkaban ? Pada film tersebut ada scene dimana Harry Potter menaiki sebuah bus bertingkat 3 yang dikenal dengan nama  ‘Knight Bus”. Bus tersebut terkenal dengan aksi ugal – ugalannya di jalan karena para muggle tidak dapat melihatnya jadi sopir bus dengan seenaknya sendiri menyetir bus untuk mengantar penumpang ke tempat tujuannya.

Kalau belum pernah menonton filmnya ini ada beberapa cuplikannya :

Knight Bus saat lewat diantara 2 bus

Saat melaju di jalanan


Saat saya ke jogja akhir Juni lalu saya sempat merasakan bagaimana menaiki ‘Knight Bus’ versi muggle (manusia non penyihir). Perjalanan dimulai saat kami , rombongan EST ( Eepis Supporter Team ), berangkat menuju Yogyakarta menaiki bus dari Terminal Bungurasih menuju Terminal Giwangan. Rombongan kecil kami berjumlah delapan orang.

back to top